spot_img

Stadion Utama Palaran Akan Jadi Destinasi Sport Tourism Baru di Kaltim

BERANDA.CO, Samarinda — Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pengelola Prasarana Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur, Junaidi, mengungkapkan rencana inovatif untuk mengubah Stadion Utama Palaran menjadi destinasi wisata olahraga atau sport tourism. Dalam program bertajuk “Layanlagadisata,” stadion ini akan berfungsi tidak hanya sebagai tempat olahraga tetapi juga sebagai pusat edukasi dan rekreasi bagi masyarakat.

Menurut Junaidi, penambahan fungsi stadion ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan daya tarik Stadion Utama Palaran, yang letaknya cukup jauh dari pusat kota. “Di sana program saya ‘Layanlagadisata’, yang artinya layanan pendidikan, olahraga, dan wisata. Jadi, stadion ini tidak hanya menjadi tempat olahraga tetapi juga bisa dimanfaatkan sebagai destinasi wisata,” ujar Junaidi saat ditemui awak media.

BACA JUGA  Sarana dan Prasarana Olahraga Kaltim Memadai, Dispora Ajak Semua Pihak Berperan Aktif

Banner Dinas Pemuda dan Olahraga Kaltim (1)

Lebih lanjut, Junaidi menjelaskan bahwa sport tourism di Stadion Utama Palaran akan menghadirkan berbagai fasilitas menarik seperti flying fox, arena airsoft gun, jalur All-Terrain Vehicle (ATV), hingga arena mobil remote control (RC). “Kenapa saya masukkan unsur wisata? Karena kami ingin tempat yang jauh seperti Stadion Palaran tetap menarik untuk dikunjungi. Dengan adanya fasilitas ini, harapannya stadion ini bisa menjadi salah satu destinasi wisata yang diminati masyarakat,” jelasnya.

Melalui inovasi ini, Stadion Utama Palaran diharapkan mampu meningkatkan kunjungan wisatawan dan menjadi wadah rekreasi yang edukatif serta memasyarakatkan olahraga bagi seluruh kalangan di Kalimantan Timur. Sport tourism ini juga diharapkan dapat membuka peluang baru bagi kegiatan ekonomi lokal dengan menarik pengunjung dari luar daerah.

BACA JUGA  Tanah Labil Kalimantan Jadi Tantangan Pemeliharaan Stadion Utama Palaran

Program ini tidak hanya bertujuan untuk memaksimalkan pemanfaatan stadion tetapi juga untuk memperkenalkan konsep wisata berbasis olahraga kepada masyarakat Kalimantan Timur. “Dengan keberadaan fasilitas yang mendukung wisata olahraga, Stadion Utama Palaran diharapkan menjadi ikon baru bagi warga setempat dan wisatawan yang ingin menikmati rekreasi unik berbasis olahraga,” harap Junaidi. (red/adv)

Facebook Comments Box
spot_img

Baca Juga

Artikel Terkait

google-site-verification=2BD9weAnZwEeg5aPSMuk5688uWcb6MUgj2-ZBLtOHog