spot_img

Kaltim Akan Gelar Open Tournament Pickleball di Unmul, 700 Peserta Siap Berlaga

BERANDA.CO, Samarinda — Kalimantan Timur (Kaltim) terus memantapkan posisi sebagai pusat perkembangan pickleball di Indonesia, hal ini diungkapkan Analis Kebijakan Ahli Muda Bidang Pemberdayaan Pemuda Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim, Hasbar.

Dibeberkannya bahwa pihaknya akan menyelenggarakan Open Tournament Pickleball di Universitas Mulawarman (Unmul) Samarinda pada 14-17 November 2024, dengan hampir 700 peserta yang diperkirakan akan meramaikan ajang olahraga ini. Dirinya menilai turnamen ini tidak hanya menunjukkan antusiasme lokal, tetapi juga menguatkan status Kaltim sebagai barometer nasional untuk olahraga ini.

Banner Dispora Kaltim

Diakui Hasbar, pickleball merupakan olahraga baru di Indonesia yang memadukan elemen dari tenis, tenis meja, dan bulu tangkis. Sejak kemunculannya, mulai mendapatkan tempat di hati masyarakat, bahkan sukses diadakan sebagai eksibisi dalam Pekan Olahraga Nasional (PON), di mana Kaltim berhasil keluar sebagai juara umum. “Kaltim sudah jadi pusat perkembangan pickleball terbesar, bahkan saat Piala Dunia di Bali, lebih dari 100 orang perwakilan Kaltim hadir dengan biaya mandiri,” jelas Hasbar saat ditemui di Kadrie Oening Tower, Samarinda.

BACA JUGA  Dispora Kaltim Galakkan Kembali Olahraga Tradisional ke Sekolah-Sekolah di Benua Etam

Turnamen ini mengusung tagline “Easy and Fun” yang menggambarkan keasyikan pickleball sebagai olahraga yang mudah diakses dan menyenangkan bagi semua kalangan. Adapun kategori yang dipertandingkan antara lain perorangan, ganda, campuran, dan beregu, dengan harapan menarik lebih banyak peminat untuk terlibat. Setelah turnamen besar yang digelar di Kutai Kartanegara tahun lalu dengan lebih dari 1.000 peserta, Kaltim terus melakukan sosialisasi olahraga ini ke berbagai sekolah, dan tahun depan Dispora Kaltim berencana untuk memfasilitasi pengadaan alat pickleball guna memperluas cakupan olahraga ini di daerah.

“Turnamen ini bukan hanya soal kompetisi, tetapi kesempatan untuk memperkenalkan pickleball sebagai pilihan baru bagi para pemuda kita. Dengan penggemar yang semakin banyak, Kaltim siap mengembangkan potensi olahraga ini lebih jauh,” tandas Hasbar. (red/adv)

Facebook Comments Box
spot_img

Baca Juga

Artikel Terkait

google-site-verification=2BD9weAnZwEeg5aPSMuk5688uWcb6MUgj2-ZBLtOHog