BERANDA.CO, Samarinda – Honda Modif Contest 2023, kompetisi modifikasi sepeda motor Honda paling bergengsi di Indonesia, akan segera menggelar eventnya di Kota Tepian pada tanggal 22 Oktober 2023 mendatang.
Dengan tema “We Create, We Ride For Indonesia!”, kompetisi ini telah sukses digelar di empat kota besar lainnya, seperti Pekanbaru, Denpasar, Makassar, dan Solo (yang akan diselenggarakan pada 23 September mendatang), dan akan berakhir di kota Samarinda.
Kompetisi ini berkonsep Fun Competition dan telah berlangsung sejak tahun 2017, mengalami jeda pada tahun 2020 akibat pandemi. Event ini akan berlangsung secara offline di GOR Kadrie Oening, Sempaja Samarinda, dan mengundang para modifikator berbakat dari Kalimantan untuk berpartisipasi.
Darma Wijaya, Region Head Astra Motor Kaltim 2, menyatakan bahwa HMC 2023 memfasilitasi ekspresi kreativitas modifikator sepeda motor di Indonesia.
“Dengan semangat Satu Hati, Kami mengundang para modifikator berbakat area Kalimantan untuk mengekspresikan kreativitas diatas sepeda motor Honda sesuai mimpi mereka. Kami yakin HMC kali ini dapat menyuguhkan banyak karya modifikasi inspiratif yang tetap berpegang pada sisi keamanan dan kenyamanan berkendara” ungkap Darma.
Kompetisi ini akan melombakan sembilan kelas utama, termasuk kelas All Stock & Advance untuk sepeda motor produksi sebelum tahun 2006. Selain itu, ada kelas Matic & Cub Stock/Bolt On, Matic & Cub Advance, Sport Naked, Sport Fairing, Sticker/Decals, Racing Style, dan Community Touring untuk sepeda motor produksi setelah tahun 2006. Kompetisi ini juga akan memiliki kelas Free for All (FFA) yang bergengsi, mencakup semua kategori skutik, cub, dan sport Honda dari semua tahun produksi.
Di samping sembilan kelas utama, ada juga kategori special achievement yang terdiri dari Best Fashion, Best Matic Besar, Best Xplorer, Best Fun Community Competition, dan Best Media Pick.
Penentuan pemenang akan melibatkan juri dari builder professional, pengamat tren modifikasi, serta jurnalis dari media lokal yang berkompeten dalam menilai modifikasi sepeda motor.
Para pemenang di setiap kelas akan mendapatkan hadiah berupa uang tunai, piala, dan piagam. Mereka juga akan bersaing dalam Final Battle HMC 2023 yang akan diadakan pada Honda Bikers Day Nasional 2023 di Malang.
Selain kompetisi modifikasi, acara ini akan diwarnai oleh beragam hiburan, kompetisi komunitas lokal, pameran khusus, hadiah bagi pengunjung, promo istimewa, program layanan terjangkau, serta pameran Honda Genuine Parts dan Apparel.
Untuk informasi lebih lanjut dan panduan pendaftaran, kunjungi situs web resmi HMC 2023 atau hubungi Call Center Official HMC 2023 di 0812 1212 7711 atau 0811 5501 800 untuk area Samarinda. Jangan lupa untuk mengikuti akun resmi media sosial Instagram @Hondamodifikasi dan @Hondaetamkaltim. (red)